Iklan

Iklan

,

Iklan

Mahasiswa KKNT-MBKM STIE Bima Angkatan XXI Gelar Seminar dan Pelatihan Kewirausahaan

NUSRA ID
Kamis, September 07, 2023 WIB Last Updated 2023-09-07T14:09:53Z


 


NUSRA.ID - Setelah melakukan kegiatan penanaman bibit pohon, Kelompok 3 Mahasiswa KKNT-MBKM STIE Bima Angkatan XXI Desa Darussalam kembali menggelar seminar dan Pelatihan kewirausahaan dengan tema "Penguatan Kapasitas Masyarakat Dalam Pemanfaatan Potensi Lokal Untuk Pembangunan Berkelanjutan" bertempat di Kantor Desa Darussalam, Kamis (7/9/2023). 


Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa (Kades) Darussalam, BPD, Camat bolo dan masyarakat setempat (khususnya ibu-ibu PKK) dengan tujuan untuk menggali dan mengembangkan potensi laut masyarakat di lokasi KKN.


Ketua Posko KKNT-MBKM KKN STIE Bima Desa Darussalam, Muh Ihzam Nuari menyampaikan, seminar wirausaha ini dihelat sebagai langkah kerja nyata mahasiswa yang melaksanakan KKN bersama masyarakat, agar bisa menciptakan peluang usaha dan UMKM yang unggul dari hasil potensi laut. 


"Kami mendorong terbentuknya ide- ide kreatif dan inovatif, sehingga masyarakat mampu mandiri agar minat berwirausaha ini berkembang di Desa Darussalam. Termasuk mengembangkan UMKM yang ada, sehingga bisa dikenal secara luas,"ujarnya melanjutkan. 


Dijelaskan bahwa di Desa Darussalam memiliki komoditi utama yakni kepiting rajungan dan bandeng, sehingga pihaknya sebagai mahasiswa KKN STIE Bima berkeinginan memberikan ide-ide kreatif untuk pengembangan potensi baru produk turunan komoditi kepiting dan bandeng di Desa Darussalam. 


"Melalui seminar ini, masyarakat diharapkan bisa mengembangkan pengolahan potensi laut tersebut menjadi suatu produk yang bernilai ekonomis dan dapat dikenal dikenal luas,"terangnya.


Sementara Kepala Desa Darussalam, Abdurrahman mengucapkan terimakasih kepada mahasiswa KKN STIE Bima Kelompok 3 Darussalam yang telah menyelenggarakan kegiatan seminar dan Pelatihan kewirausahaan. 


Kades berharap kehadiran mahasiswa KKN dapat memberikan perubahan bagi desa darussalam, sehingga masyarakat mampu mengolah serta mengembangkan produk yang telah di rencanakan dan serta dibuat oleh mahasiswa KKN STIE Bima. 


"Semoga kehadiran mahasiswa KKN ini memberikan perubahan nyata bagi desa darussalam, sehingga kedepan hasil potensi laut di desa darussalam bertambah nilai ekonomisnya,"harap kades. 


Selain kegiatan seminar, Mahasiswa KKN STIE Bima juga mengelar kegiatan pelatihan dengan menghadirkan Narasumber Elisa Syifa Aini, S. Pd. Dimana pelatihan dilaksanakan pada hari yang sama dengan diadakannya kegiatan seminar. 


Konsep pelatihan yang dilakukan tersebut berupa praktek langsung yang dipimpin oleh Narasumber berupa pelatihan pembuatan kerupuk dari kepiting dan diikuti oleh ibu ibu desa Darussalam.

Iklan